Sukses

Ahok Akan Kaji 1 Mei Sebagai Hari Libur Buruh di DKI

Setiap tahunnya, Hari Buruh Sedunia pada 1 Mei dirayakan para pekerja dengan turun ke jalan.

Setiap tahunnya, Hari Buruh Sedunia pada 1 Mei dirayakan para pekerja dengan turun ke jalan. Namun, Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama akan mengaji peringatan May Day sebagai hari libur para buruh.

"Soal 1 Mei kita akan kaji libur khusus DKI, tapi masalahnya Jabodetabek kita akan koordinasi sama gubernur Jawa Barat," kata Ahok saat menghadiri Rapat LKS Tripatrit buruh di Ruang Pola Balai Kota, Jakarta, Rabu (24/4/2013).

Terkait peringatan aksi buruh pada 1 Mei mendatang, mantan Bupati Belitung Timur ini  membolehkan para buruh untuk menyampaikan aspirasinya. Dengan catatan tidak melakukan tindakan anarkis.

"Kalau mau keliling berapa ratus ribu saya oke-oke saja, karena buruh berhak memperjuangkan hak mereka, silakan saja tapi jangan tutup jalan," pungkas dia. (Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini