Sukses

Kebakaran Rumah di Kebon Pala Akibat Korsleting

Rumah besar di Jalan Kebon Pala 1, Jatinegara, Jakarta Timur, ludes terbakar. Kebakaran diduga karena hubungan pendek arus listrik.

Rumah besar di Jalan Kebon Pala 1, Jatinegara, Jakarta Timur, ludes terbakar. Kebakaran diduga karena hubungan pendek arus listrik. Karena sebelum api terlihat, aliran listrik di rumah nahas itu padam. Meski tidak ada korban, kerugian akibat kebakaran tersebut ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

"Saat peristiwa terjadi, para penghuni tengah tertidur. Diawali padamnya aliran listrik, api pertama kali diketahui terlihat di lantai atas di rumah belantai 2 ini," kata Budiman, pemilik rumah di Jatinegara, Jakarta, Minggu (21/4/2013).

Api terus membesar, menjalar ke bagian bangunan lainnya. Dan dalam hitungan kurang dari 1,5 jam, akhirnya si jago merah berhasil meludeskan isi rumah. Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini.

Selang 1 jam kemudian, warga bersama petugas pemadam kebakaran yang menurunkan 13 unit mobil pemadam kebakaran berhasil menjinakan api. Kasusnya kini ditangani Polsek Jatinegara. (Frd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini