Sukses

Belum Ada Caleg Daftar, KPU Pertanyakan Kesiapan Parpol

Belum ada yang mendaftarkan calegnya pada hari pertama dibukanya pendaftaran oleh KPU. Kesiapan parpol peserta Pemilu 2014 menentukan calegnya pun dipertanyakan.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah membuka pendaftaran calon anggota legislatif dari partai politik peserta Pemilu 2014. Namun, belum ada satu pun parpol yang mendaftarkan calonnya pada hari pertama dibukanya pendaftaran.

"Belum ada yang memanfaatkan hari pertama ini untuk mendaftar. Biasanya hari terakhir," kata Komisioner KPU Sigit Pamungkas, di Kantor KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Selasa (9/4/2013).

Fakta ini, lanjut Sigit, bisa menjadi acuan tentang kesiapan masing-masing parpol dalam menentukan calegnya. Kesiapan tersebut mulai dari kuantitas dan kualitas yang dianggap pantas menduduki kursi legislatif 2014.

"Ini menjadi persoalan parpol kita, apakah siap atau tidak untuk mendaftarkan calonnya untuk kursi legislatif," tukas Sigit.

Pendaftaran Daftar Caleg Sementara dibuka hingga 22 April 2013. Pendaftaran dibuka pukul 08.00-16.00 WIB. Setelah itu, KPU akan melakukan verifikasi dan mengumumkan Daftar Caleg Tetap.(Ado)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.