Sukses

FOTO: Pesawat Amfibi Secepat Speedboat di Tanjung Priok

Pesawat buatan Korea Selatan, Aron Flying Ship Ltd, ini bisa digunakan untuk alat utama sistem senjata (alutsista) berupa kapal laut terbang (flying ship) atau penyelamatan.

Pesawat amfibi pertama berkecepatan tinggi di laut diuji di Tanjung Priok, Jakarta Utara. Pesawat buatan Korea Selatan, Aron Flying Ship Ltd, ini bisa digunakan untuk alat utama sistem senjata (alutsista) berupa kapal laut terbang (flying ship) atau penyelamatan.

"Flying ship ini sangat berguna untuk pengintaian, navigasi, bahkan penyelamatan. Apalagi di Indonesia yang lautnya melimpah," kata Presiden Direktur Aron Flying Ship Ltd, Hyunwook Cho, saat uji terbang Aron Flying Ship seri M-di Dermaga Pondok Dayung, kawasan TNI Angkatan Laut, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat (5/4/2013).

Ketika berada di laut, kecepatan maksimal pesawat ini bisa mencapai 54 knots atau 100 kilometer per jam. Sedangkan saat terbang menjadi berlipat dua pada kisaran 220 kilometer per jam.

Pesawat ini diklaim hemat energi. Dengan 200 liter bensin bisa terbang sejauh 800 kilometer. Performa di laut pun bisa lima kali lebih cepat dari speedboat. Adapun bahan bodi yang digunakan kapal ini adalah kevlar komposit karbon atau bahan yang kerap digunakan untuk rompi antipeluru.

Dengan demikian, bodinya kuat walaupun menumbuk benda keras yang mengapung di permukaan laut. Bobot kapal tipe M-50 ini mencapai 1,7 ton. Berikut foto-foto pesawat amfibi secepat speedboat:

1. Anggota TNI AL mengambil gambar (ANTARA/Zabur Karuru)

2. Mendarat di perairan (ANTARA/Zabur Karuru)

3. Terbang di atas Teluk Jakarta (ANTARA/Zabur Karuru)

4. Melaju di atas air (ANTARA/Zabur Karuru)


(Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.