Sukses

VIDEO: Usai Serang Nunu, Warga Tawanjuka-Aparat Bentrok

Penangkapan sejumlah warga oleh aparat memicu bentrokan. Ratusan polisi dan TNI terlibat bentrok dengan warga di Kelurahan Tawanjuka, Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Penangkapan sejumlah warga oleh aparat memicu bentrokan. Ratusan personel polisi dan TNI terlibat bentrok dengan warga di Kelurahan Tawanjuka, Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Dengan bersenjata lengkap, aparat gabungan TNI dan Polri mengepung warga yang melakukan perlawanan di dekat jembatan yang menghubungkan Kelurahan Nunu dan Tawanjuka, Kota Palu, Rabu (3/4/2013). Petugas melepaskan tembakan peringatan dan gas air mata.

Sejumlah warga pun ditangkap oleh aparat. Meski sudah berada di tangan, namun warga yang tertangkap terus dipukuli aparat hingga diperingatkan anggota lainnya.

"Jangan hei, jangan dipukul," teriak salah seorang aparat.

Beberapa jam sebelumnya, warga Kelurahan Nunu dan Tawanjukan saling serang. Polisi pun melerai pertikaian ini dan menyita belasan senjata rakitan.

Selain menyita senjata, polisi juga menangkapi sejumlah warga dari kedua pihak yang bertikai. Penangkapan inilah yang memicu ketidakpuasan warga Tawanjuka hingga bentrok dengan aparat. (Ndy)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.