Sukses

Lagi, Kongres HMI Diwarnai Kericuhan

Sudah lebih dari 2 pekan, Kongres Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) belum juga selesai.

Sudah lebih dari 2 pekan, Kongres Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) belum juga selesai. Kericuhan antara peserta kongres HMI pun kembali terjadi. Tak hanya di dalam ruang gedung Graha Insan Cita (GIC), Depok, Jawa Barat, tetapi juga di luar gedung.

Saat kejadian, yakni pada Selasa (2/4/2013) sekitar pukul 00.00 WIB, suasana di luar arena kongres cukup mencekam karena adanya aksi anggota HMI yang merusak beberapa fasilitas Gedung GIC. Massa juga membakar beberapa barang sambil menyampaikan berbagai kekecewaan yang dirasakan oleh PB HMI dan panitia kongres.

Selain itu, ada juga keributan sesama kader HMI yang diduga dipicu adanya penganiayaan dan baku hantam antar-sesama kader HMI sendiri. Keributan pun meluas. Aksi kejar- kejaran dan pukul pun sempat terjadi.

"Memang tadi malam chaos lagi. Ada salah satu kawan kami dipukul. Jelas kami tidak terima. Kami lalu cari siapa orang yang lakukan itu," ujar salah seorang anggota HMI.

Untuk mencegah terjadinya kembali aksi anarkis yang dilakukan oleh kader organisasi berlambang bulan dan bintang tersebut, pihak kepolisian telah melakukan penjagaan di sekitar lokasi kongres agar kericuhan tidak semakin melebar.

Kapolsek Sukmajaya Kompol Fitria Mega mengatakan, hingga Selasa dini hari, situasi yang awalnya ricuh mulai berangsur normal. Kepolisian telah menurunkan personel untuk melakukan penjagaan di sekitar lokasi kongres.

"Tindakan preventif kita lakukan. Namun yang pasti saat ini situasinya sudah membaik," ujar Fitria kepada Liputan6.com di Jakarta.

Setelah melakukan sidang hingga dini hari tadi, kongres bakal kembali ditunda dan baru dibuka pada Selasa siang. (Riz)

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini