Sukses

HUT ke-40, PT. ASDP Gelar Kegiatan Sosial

PT. ASDP Bakauheni rangkaian kegiatan sosial untuk mengisi syukuran Hari ulang Tahun PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Ke-40.

Citizen6, Kalianda: Bertepatan dengan Hari ulang Tahun PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Ke 40, bermacam kegiatan digelar untuk kemeriahannya. Rangkaian kegiatan yang dilakukan mulai dari 21 Maret dan puncaknya pada 27 Maret diisi dengan syukuran dan kegiatan sosial. Kegiatan sosial yang dilakukan oleh PT. ASDP Bakauheni bertepatan dengan puncak perayaan bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Lampung yang berhasil mengumpulkan sekitar 50 kantong darah dari para pendonor yang nantinya akan disumbangkan ke bank darah di Provinsi Lampung.

Puncak syukuran PT. ASDP dihadiri oleh Kapolres Lamsel, AKBP Bayu Aji, Dandim Letkol Gustia Wardhana , Syahbandar Captain Raman, Manager Operasional Heru Purwanto dan beberapa pejabat dari Dinas Perhubungan Provinsi Lampung,  dan Pemkab Lamsel, Camat Bakauheni Darsito, Kepala Desa Bakauheni Sadide, beserta staf dan karyawan PT. ASDP serta para stakeholder yang bekerjasama dengan pihak PT. ASDP Cabang Bakauheni.

Karenanya untuk pengabdian kepada masyarakat  berbagai kegiatan dilakukan diantaranya kegiatan kebersihan lingkungan pelabuhan, olahraga jalan sehat yang diikuti oleh instansi terkait di lingkungan pelabuhan serta diikuti oleh masyarakat Bakauaheni, pertandingan tenis lapangan, pertandingan volley ball, serta donor darah.

Yanus Lentanga sebagai Kepala Cabang PT. ASDP Indonesia Ferry, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih banyak kepada masyarakat yang masih percaya dalam menggunakan  jasa kapal-kapal ferry. Selain itu ucapan terima kasih juga kepada para stakeholder yang selama ini telah belerjasama dengan pihak ASDP dalam melayani masyarakat. Untuk  jangka ke depannya PT. ASDP akan lebih meningkatkan pelayanannya kepada masyarakat.

"Sebagai perusahaan milik pemerintah PT.ASDP Indonesia Ferry menjadi bagian bisnis komersial yang juga membuka pelabuhan baru di daerah terpencil, dengan tujuan menghubungkan pulau-pulau yang selama ini belum  dilayani kapal," terang Yanus Lentanga.

Untuk diketahui saat ini  untuk lintasan jalur pelayanan Bakauheni Merak Banten dilintasi oleh sekitar 41 kapal.  Dengan rata-rata trip perjalanan kapal roll on roll of (roro) dalam sehari mencapai 28- 29 trip kapal. Sedangkan untuk nasional bebrapa pelabuhan  yang dilayanai oleh PT. ASDP  mengoperasikan sekitar 124 kapal dan melayani sekitar 150 kintasan yang nantinya oleh PT.ASDP Indonesia Ferry akan semakin dibenahi pelayanan dan juga penambahan sarana dan prasarana untuk pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.

HUT PT ASDP Ke- 40, juga disediakan berbagai hadiah Door Prize untuk peserta yang hadir dengan melakukan pengundian nomer peserta yang hadir di halaman PT. ASDP Cabang Bakauheni. Hadiah yang disediakan diantaranya Televisi Layar Sentuh sebagai hadiah utama, mesin cuci, kulkas, rice cooker, kipas angin, setrika, DVD player, dan payung.

Selain itu juga dilakukan pembagian hadiah untuk berbagai perlombaan yang sudah diadakan dalam rangka memeriahkan HUT ke-40 PT. ASDP Bakauheni yaitu pertandingan bulutangkis, bolla volley dimana para pemenangnya mendapatkan piala dan juga uang pembinaan. Beberapa door prize didapat oleh beberapa karyawan PT.ASDP maupun stakeholder yang hadir. Sedangkan untuk kejuaraan bola volley juara diantaranya direbut oleh tim dari  Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Bakauheni. (Hendricus Widiantoro/YSH)

Hendricus Widiantoro adalah pewarta berita warga

Anda juga bisa mengirimkan artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas atau opini anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media dan lainnya ke citizen6@liputan6.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini