Sukses

IPW: Ungkap Siapa Sertu Santoso dan Isu Pengeroyok 7 Orang!

Ketua Presidium IPW Neta S Pane mengatakan, beredar isu pelaku pengeroyok Sertu Santoso ada 7 orang, dan 3 lagi belum tertangkap.

Indonesia Police Watch (IPW) mendukung penuh pembentukan Tim Investigasi TNI Angkatan Darat untuk mengusut kasus penyerangan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cebongan, Sleman, Yogyakarta.

Ketua Presidium IPW Neta S Pane mengatakan, Tim Investigasi ini jangan sekadar mencari tahu siapa pelaku penyerangan, tapi juga mendalami motif yang diduga terkait pembunuhan anggota TNI Sersan Satu (Sertu) Heru Santoso di Hugo Cafe, Yogyakarta.

"Tim investigasi juga harus dalami siapa Sertu Santoso, kenapa dia ada di Hugo Cafe, apa peranannya di Hugo Cafe, dan kenapa dia dikeroyok hingga tewas," sebut Neta dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Sabtu (30/3/2013).

Pertanyaan lainnya, kata Neta, apakah betul pelaku pengeroyokannya hanya 4 orang, yang kemudian ditembak hingga tewas di Lapas Cebongan oleh 'pasukan siluman'.

"Sebab beredar isu, pelaku pengeroyok Sertu Santoso ada 7 orang, dan 3 lagi belum tertangkap polisi. Siapa mereka? Semua ini harus segera diungkapkan Tim Investigasi Mabes TNI AD secara tuntas," tulis Neta.

Neta berharap hasil investigasi tim TNI AD segera dipublikasikan dan diserahkan ke kepolisian untuk ditindaklanjuti ke jalur hukum.

"Diharapkan hasilnya segera diumumkan ke publik dan diserahkan ke Polri agar bisa diusut tuntas secara hukum. Siapa pun yang terlibat dalam kasus penyerbuan Lapas Cebongan dan pengeroyokan Sertu Santoso harus diproses ke pengadilan," tandas Neta. (Sah)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini