Sukses

VIDEO: Tabrakan Beruntun, Mobil Menteri Syarief Hasan Penyok

Iring-iringan mobil rombongan Menteri Koperasi dan UKM, Syarief Hasan, mengalami tabrakan beruntun di Jalan Raya Denpasar,

Iring-iringan mobil rombongan Menteri Koperasi dan UKM, Syarief Hasan, mengalami tabrakan beruntun di Jalan Raya Denpasar, menuju Nusa Dua Bali, Selasa (26/3/2013) petang.

Meski tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan saat konvoi itu, namun mobil yang membawa Sang Menteri mengalami kerusakan pada badan mobil tersebut hingga penyok. Selain mobil Pak Menteri, 4 mobil lainnya yang mengikuti rusak pada bagian depan dan belakang.

Tabrakan bermula saat sedan yang dikemudikan seorang perempuan hendak menepi memberi jalan untuk rombongan menteri yang hendak menghadiri acara tingkat tinggi PBB atau High Level Panel of Eminent on the Post (HLPEP) 2013.

Saat mobil yang disopiri wanita pun menepi, tiba-tiba ada proyek di pinggiran jalan. Mobil itu batal menepi dan kembali ke tengah jalan. Saat kembali ke tengah jalan itulah terjadi kecelakaan.

Akibatnya mobil rombongan menteri yang berada di bagian depan terpaksa melakukan pengereman mendadak, sehingga ditabrak mobil di belakangnya. Apaat polisi setempat kini memeriksa si perempuan pengemudi mobil sedan terebut.

Saat mendengar kabar kecelakaan, istri Syarief Hasan, Inggrid Kansil kaget. Saat ditelepon, Inggrid yang juga anggota Komisi VIII DPR itu terdengar panik. Dia langsung menghubungi seseorang di seberang sana.

Namun, tak berapa lama, olitisi yang juga artis ini kemudian memberikan kabar lewat pesan singkat. "Alhamdulillah Pak Syarief aman," kata Inggrid. (Edo/Ein).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.