Sukses

Jokowi Jadi Saksi Akad Nikah Putra Wali Kota Jakpus

Jokowi menjadi saksi dalam akad nikah putra Wali Kota Jakarta Pusat, Saefullah. Sementara Wagub Ahok datang terlambat dari rencana semula.

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi), menjadi saksi dalam akad nikah putra Wali Kota Jakarta Pusat, Saefullah. Jokowi hadir bersama istrinya, Iriana Widodo, di lokasi acara sekitar pukul 09.30 WIB, di Kampung Karang Kendal, Kelurahan Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara, Minggu (24/3/2013).

Setibanya di lokasi, Jokowi langsung disambut keluarga kedua mempelai, Ishlah Muttaqien dan Fatmawati. Jokowi yang hadir mengenakan setelan jas hitam langsung menduduki kursi saksi untuk menyaksikan prosesi akad nikah. Tak lama berselang, acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Alquran.

Dari informasi yang dihimpun, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, bakal hadir di acara yang sama. Namun karena suatu alasan, Basuki akan datang lebih telat dari waktu yang dijadwalkan. "Pak Wagub datang, tapi masih di tol," kata seorang petugas Dinas Perhubungan DKI.

Berdasarkan agenda yang dikeluarkan oleh Humas Pemprov DKI, Jokowi juga dijadwalkan menyaksikan pertunjukan wayang di Teater Wayang Indonesia, TMII, pada pukul 15.30 WIB. Sampai berita ini ditulis, mantan Wali Kota Surakarta itu masih menyaksikan prosesi akad nikah.(Ado)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini