Sukses

Pelaku Lain Pembunuh Pengusaha Bekasi Dibekuk di Jakarta Timur

Pelaku berhasil ditangkap tim polisi gabungan Polda Metro Jaya dan Polresta Bandar Udara Soekarno Hatta di Pondok Kopi, Jakarta Timur.

Polisi membekuk pelaku lain pembunuhan terhadap pengusaha Bekasi, Imam AsSyafii yang jenazahnya ditemukan di dalam bagasi mobil. Pelaku berhasil ditangkap tim polisi gabungan Polda Metro Jaya dan Polresta Bandar Udara Soekarno Hatta di Pondok Kopi, Jakarta Timur.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Rikwanto membenarkan adanya penangkapan pelaku lain di Pondok Kopi itu. "Ya," singkat Rikwanto, Kamis (21/3/2013).

Pelaku pertama pembunuh Imam sudah dibekuk di Kuningan, Jawa Barat, saat akan mengantar istrinya melahirkan. Pelaku berinisial D itu ditangkap di rumah mertuanya di Desa Sumbakeling Kecamatan Pancalang, pada Selasa malam (19/3/2013).

Untuk penangkapan pelaku kedua ini, Rikwanto enggan memberikan informasi lebih lanjut. Rikwanto hanya mengatakan Polda Metro Jaya akan memberikan keterangan resmi perkembangan kasus ini siang nanti. "Jam 13.00 WIB dirilis di ruang Jatanras Krimum," lanjutnya.

Sebelumnya, menurut penuturan pelaku D, peran pelaku lain yang sempat berstatus buron itu ialah yang mengeksekusi Imam dengan menjeratkan kawat di leher korban. Aksi keji dilakukan saat mereka tengah dalam perjalanan tak tentu tujuan, yang akhirnya berakhir di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Tangerang.

Akhirnya, jasad Imam ditemukan beberapa hari setelah meninggal dalam kondisi mengenaskan. Tangan dan kaki terikat, serta mulut tersumpal. Imam ditemukan di bagasi mobil yang terparkir di area terminal 1C Bandara Soekarno-Hatta, pada Senin malam ((18/3) sekitar pukul 23.00 WIB. (Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini