Sukses

Jenazah Imam Asyafii Masih Diotopsi dan Visum di RSUD Tangerang

Jasad Imam Asyafii, pengusaha asal Bekasi yang ditemukan sudah tak bernyawa pada Senin 18 Maret 2013 di Bandara Soekarno-Hatta, hingga kini masih berada di RSUD Tanggerang,

Jasad Imam Asyafii, pengusaha asal Bekasi yang ditemukan sudah tak bernyawa pada Senin 18 Maret 2013 di Bandara Soekarno-Hatta, hingga kini masih berada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tangerang, Jalan Jenderal Ahmad Yani No. 9, Tanggerang, Banten. Jasad Imam akan menjalani proses otopsi dan visum.

Humas RSUD Tangerang, Ahmad Nizar mengatakan, hingga kini jasad korban masih ada di kamar jenazah untuk melanjutkan proses otopsi dan visum.

"Polres bandara mengirim jenazah langsung ke RSUD Tangerang ini sekitar pukul 01.00 WIB untuk proses indentifikasi, karena kita masih belum mengetahui siapa jenazah ini. Hingga kini jenazah masih disimpan di kamar jenazah untuk proses otopsi dan visum oleh dr  Zulhamsar, ahli Forensik RSCM Jakarta," jelas Nizar kepada Liputan6.com di RSUD Tangerang, Selasa (19/3/2013).

Ia menambahkan, pihak keluarga sudah mendatangi RSUD pada pukul 12.00 WIB yang diwakili oleh adik korban dan kerabatnya.

"Benar tadi saya menemani keluarga korban yang datang ke RSUD Tangerang. Dan keluarga korban menyakini itu adalah keluarganya melalui ciri-ciri fisik jenazah. Keluarga yang melihat jenazah Imam Asyafii diwakili oleh adik korban dan beberapa kerabat," ungkap Nizar.

Ia mengaku, pihaknya belum tahu kapan jenazah korban akan diambil keluarga. Karena itu adalah kesepakatan antara keluarga dengan pihak yang berwajib.

"Itu urusan penyidikan pihak berwajib dengan keluarga. Kita cuma menyediakan tempat untuk proses otopsi dan visum," imbuh Nizar. (Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini