Sukses

VIDEO: Guru Taufan 4 Kali Lecehkan Siswi M

Pelecehan seksual yang dilakukan guru Taufan pada MA, salah satu siswanya di Jakarta Timur, membuat Gubernur DKI Jakarta Jokowi prihatin.

Pelecehan seksual yang dilakukan guru Taufan pada MA, salah satu siswanya di Jakarta Timur, membuat Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo atau Jokowi prihatin. Namun teman-teman sekolah MA yang kaget dengan berita ini tak percaya jika Taufan yang mereka kenal baik bisa melakukan hal tercela seperti itu hingga 4 kali.

Selama ini, MA tak pernah terlihat dekat dengan guru Taufan. "Pak Taufan tidak ada hubungan dengan MA sama sekali," ucap teman-teman MA ketika ditemui di sekolah, Jakarta, Sabtu (2/3/2013).

Jokowi prihatin atas kasus dugaan pelecehan seksual terhadap siswi SMA negeri di Jakarta Timur itu dengan terduga pelaku guru. Taufan yang sudah dibebastugaskan dari jabatan wakil kepala sekolah itu berencana melaporkan siswi tersebut dengan tuduhan pencemaran nama baik.

Kasus dugaan pelecehan seksual yang dilakukan Taufan membuat geger para siswa sekolah tersebut. Para siswa tak menyangka sang guru yang mereka kenal baik bisa melakukan perbuatan tercela itu. Selama ini menurut sejumlah siswa, MA tak pernah terlihat dekat dengan Taufan, melainkan dengan guru lainnya yakni Y.

Taufan membantah melakukan pelecehan terhadap MA. Akibat kejadian ini, MA kini pemurung dan memilih berdiam di dalam kamar di rumahnya. Pihak keluarga MA berharap pelaku pelecehan terhadap anak mereka bisa dihukum setimpal.

Dinas Pendidikan DKI Jakarta sudah membebastugaskan T dari jabatannya sebagai wakil kepala sekolah dan guru. Taufan juga sudah dilaporkan MA ke polisi atas tuduhan melakukan pelecehan seksual sebanyak 4 kali. (Frd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.