Sukses

Gerindra: Prabowo Lebih Pilih Jokowi Ketimbang Hatta di Pilpres

Prabowo Subianto yang diusung jadi Capres 2014 kemungkinan menggandeng Gubernur DKI Jokowi untuk menjadi wakilnya.

Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Prabowo Subianto yang diusung jadi Calon Presiden 2014 kemungkinan menggandeng Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) untuk menjadi wakilnya. Hal itu tak lepas dari tingginya elektabilitas Jokowi di beberapa survei.

"Kemungkinan itu mungkin saja. Walau sekarang kan Jokowi bilang yang terpikirkan saat ini adalah mengurus Jakarta. Kami dari awal yang dukung Jokowi-Basuki. Wajar kalau disurvei selalu tinggi, karena beliau itu selalu on the spot. Blusukan, ada di tengah masyarakat, dapat publikaasi luas. Jadi wajar," kata Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon kepada Liputan6.com di Jakarta, Jumat (22/2/2013).

Terkait wacana Prabowo yang akan menjadikan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa untuk menjadi pendampingnya pada Pilpres 2014, Fadli Zon menjelaskan bahwa hal tersebut belum tentu terjadi. Lantaran, Hatta dinilai sangat berambisi untuk menjadi Capres dan bukan Cawapres.

"Belum tentu. Karena mungkin beliau juga punya ambisi jadi capres bukan cawapres. Jadi kita hormati harapan dari masing-masing parpol. Tapi kalau partai itu sudah mengedepankan calonnya sejak dini itu bagus. Sehingga masyarakat tidak membeli kucing dalam karung," tegasnya.

Fadli Zon juga menjelaskan, semua partai pasti merasa akan menang di Pemilu 2014. Karena itu, Gerindra akan melihat dari hasil Pemilu 2014 mendatang untuk bisa menentukan siapa pendamping Prabowo pada pilpres.

"Tapi kemungkinan itu terbuka. Makanya kami melakukan silaturahim dengan Ketua Umum beberapa parpol yang potensial. Ini kan walaupun berkompetisi harus dewasa. Sehingga politik tidak menimbulkan kegaduhan. Kritik harus bisa dijadikan masukan, tandanya kita peduli," imbuh Fadli. (Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.