Sukses

Komisi IV: Pekan Depan Kita Panggil Mentan

Komisi IV DPR mengatakan akan memanggil Menteri Pertanian Suswono, untuk dimintai keterangan terkait kasus korupsi impor daging sapi.

Komisi IV DPR mengatakan akan memanggil Menteri Pertanian (Mentan) Suswono, untuk dimintai keterangan. Pemanggilan ini terkait kasus korupsi impor daging sapi yang melengserkan Luthfi Hasan Ishaaq dari kursi Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

"Minggu depan, kita akan panggil Menteri Pertanian sebagai mitra kerja Komisi IV," ujar Ketua Komisi IV, Romahurmudzy, di Kompleks Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (05/02/2013).

Romahurmudzy mengatakan, Mentan mempunya keterkaitan, karena Kementrian Pertanian adalah pemangku wewenang dalam hal tersebut. "Ya Mentan kan pemangku wewenang, dan kita (Komisi IV) adalah mitra kerjanya," ujarnya.

Mengenai keterangan seperti apa yang ingin didapatkan, Romahurmudzy mengatakan bahwa Komisi IV akan menanyakan masalah regulasi dari Mentan dan bagaimana tentang praktiknya. "Pertama, tentang tugas dan kewenangan Menteri Pertanian dalam proses regulasi dan impor daging sapi ini seperti apa?" ujarnya.

"Kedua, praktiknya memang sudah sesuai dengan regulasinya atau tidak?" imbuh Romahurmudzy.

Menurut politisi PPP ini, populasi sapi di Indonesia sebenarnya sudah lebih dari cukup, jika semua sapi digunakan sebagai sapi pasok. "Namun, 14,8 juta ekor populasi sapi di Indonesia bukan termasuk kategori sapi pasok," ujarnya.

Kemudian, Romahurmudzy mengaku sudah memberikan rekomendasi dalam rapat panja untuk tidak melakukan impor daging sapi. Namun, hal tersebut masih tetap dilakukan dengan berbagai alasan.

"Berdasarkan data dari BPS (Badan Pusat Statistik) dan Menteri Pertanian, alasan dilakukan impor daging adalah pasokan daging dalam negeri masih belum cukup," tegasnya.(Ado)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.