Sukses

Priyo: 100% Saya Tak Terlibat Proyek Pengadaan Alquran

Priyo pun menegaskan tidak terlibat dalam dua proyek tersebut. Apalagi menerima fee sebesar 3,5 persen.

Nama Wakil Ketua DPR, Priyo Budi Santoso, muncul dalam surat dakwaan kasus korupsi di Kementerian Agama. Politisi Golkar itu disebut menerima jatah 3,5 persen dari dua proyek yakni pengadaan Alquran dan pengadaan laboratorium komputer Madrasah Tsanawiyah.

Priyo pun menegaskan tidak terlibat dalam dua proyek tersebut. Apalagi menerima fee sebesar 3,5 persen dari nilai proyek yang mencapai Rp 22 miliar.

"Ini perlu saya luruskan karena menyangkut nama baik saya. Saaya tidak tahu menahu sama sekali mengenai kasus tersebut," kata Priyo saat dihubungi Liputan6.com, Selasa (29/1/2013).

Priyo menjelaskan, posisi dia sebagai Wakil Ketua DPR adalah membidangi politik dan keamanan. Pihaknya pun sama sekali tidak mencampuri urusan di Komisi Agama. "Jadi bisa dipastikan 100 persen saya tidak ada kaitannya mengenai kasus tersebut dan saya tidak tahu sama sekali," tegasnya.

"Mohon diluruskan, karena ini menyangkut nama baik. Saya meyakini bahwa Pengadilan Tipikor nanti akan berjalan jujur, adil, transparan dan tidak mengkait-kaitkan orang yang tidak perlu dikait-kaitkan," pungkasnya. (Ary)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.