Sukses

Sampah Menggunung, Warga Pluit Kerja Bakti

Banjir yang melanda kawasan Jakarta beberapa waktu lalu menyisakan sampah dan kotoran. Kondisi ini terjadi di Pluit, Jakarta Utara.

Banjir yang melanda kawasan Jakarta beberapa waktu lalu menyisakan sampah dan kotoran. Kondisi ini terjadi di Pluit, Jakarta Utara, yang merupakan lokasi terparah tergenang banjir dan rob pada Kamis 17 Januari 2013. Warga pun kerja bakti membersihkan sampah.

Pantauan Liputan6.com di lokasi, sebagian besar jalanan di kawasan Pluit dihiasi dengan timbunan sampah yang menggunung. Sehingga menimbulkan aroma yang tak sedap saat melintasinya.

Meskipun sebagian besar warga telah membersihkan sampah-sampah tersebut dari rumahnya, namun tampaknya Dinas Kebersihan masih kewalahan menghadapi banyaknya sampah. Tumpukan sampah tidak diangkut Dinas Kebersihan Jakarta Utara.

Warga mengeluhkan hal tersebut dan membiarkan sampah tetap menggunung di depan rumah mereka. "Mobil sampah sih paling cuma sampai jam 10 pagi, ya gitu, biarin aja (sampahnya). Nanti kan diambil sama mobil," ujar Santo, salah satu warga di kawasan Pusat Perbelanjaan Pluit Village, Jakarta, Senin (28/1/2013).

"Mau gimana lagi, mobil sampahnya dikit, nyampe sini juga udah penuh, ya enggak keangkut deh," jelasnya seraya membersihkan sampah dan membiarkan sampah itu menumpuk di pinggir jalan depan rumahnya.

Sampah-sampah yang menggunung itu didominasi perabot rumah tangga yang rusak akibat banjir. Meskipun ada sejumlah pemulung yang memunguti sampah tersebut, namun tampaknya tidak banyak membantu. Sampah tetap menjadi pekerjaan rumah yang berat bagi banyak pihak setelah banjir melanda. (Frd)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini