Sukses

Politisi Golkar Diperiksa untuk Andi Mallarangeng

Anggota Komisi X DPR ini diperiksa untuk dua tersangka.

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menjadwalkan pemeriksaan terhadap anggota Komisi X DPR terkait kasus dugaan korupsi Proyek Pelatihan dan Prasaranan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) Hambalang, Jawa Barat.

Kali ini, Senin (28/1/2013) lembaga yang dipimpin Abraham Samad memanggil politisi Partai Golkar Kahar Muzakir untuk bersaksi. Anggota Komisi X DPR ini diperiksa untuk dua tersangka.

Dua tersangka itu yakni mantan Menpora Andi alfian Mallarangeng dan mantan Pejabat pembuat Komitmen Kementerian Pemuda dan Olahraga, Dedy Kusdinar.

Kahar yang sudah tiba di gedung KPK ini mengaku membawa sejumlah bukti untuk memperkuat kesaksiannya. Namun, ia enggan menjelaskan lebih detil perihal bukti-bukti itu.

"Saya dipanggil sebagai saksi Andi mallarangeng dan Dedy Kusdinar. Ada (bukti) yang dibawa supaya jelas sejelasnya. Nanti setelah diperiksa kan enak. Nanti saya jelasin," kata Kahar sambil memasuki lobi gedung KPK, Jakarta, Senin (28/1/2013). (Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini