Sukses

VIDEO: Petugas Keamanan di Sumbawa Amankan Aset Warga

Polisi dari Polda NTB dan Polda Jatim dibantu TNI di lokasi kerusuhan di Sumbawa, NTB masih disiagakan. Petugas juga mengamankan toko-toko dan rumah warga dari penjarahan.

Suasana pasca-kerusuhan antar-etnis di Sumbawa, Nusa Tenggara Barat, sudah kondusif. Namun situasi tersebut tak menyurutkan intensitas penjagaan.

Pantauan SCTV, Kamis (24/1/2013), polisi dari Polda NTB dan Polda Jawa Timur dibantu TNI masih disiagakan. Petugas juga mengamankan toko-toko dan rumah warga dari penjarahan dan pembakaran. Seiring dengan itu pula sejumlah toko di pusat kota masih tutup ditinggal pemiliknya.

Sementara hingga kini sejumlah pengungsi masih bertahan di Markas Kodim 1607 Sumbawa dan Kompi Senapan B. Saat berdialog dengan Danrem 163 Wirabhakti Kol.Inf. Julfardi Junin, warga diminta pulang ke rumah masing-masing dan mempercayakan keamanan kepada petugas.

Polisi dibantu TNI juga mengevakuasi warga dengan truk. Sebanyak 56 pengungsi dibawa dari Markas Kodim ke Bandar Udara Brang  Biji, Sumbawa menuju Bali. Meski aparat keamanan sudah menjamin keamanan, situasi belum sepenuhnya aman dari ancaman.

Sebab saat evakuasi berlangsung, kawasan di sekeliling bandara dikepung kubu lawan yang bertikai. Bahkan sebagian ada yang sudah masuk ke dalam bandara, meski akhirnya dibubarkan aparat TNI dan Polri. Di tengah guyuran hujan lebat, 56 warga yang dievakuasi berhasil masuk ke pesawat.(Ais)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini