Sukses

VIDEO: Pantau Banjir, Mobil Polisi Terbakar

Namun sayangnya, bukannya api tersebut langsung padam tetapi malah membesar.

Saat sibuk memantau banjir yang masih menggenang Jakarta, tiba-tiba saja sebuah mobil Patroli Polisi hangus terbakar saat melintas di Jalan Gunung Sahari, Jakarta Pusat, Jumat (18/1/2013).

Petugas kepolisian yang mengendarai mobil patroli milik Polres Metro Jakarta Pusat itu pun langsung berupaya memadamkan api yang keluar dari kap mesin mobil tersebut. Namun sayangnya, bukannya api tersebut langsung padam tetapi malah membesar.

Akibat terbakarnya mobil Patroli Polisi tersebut, tiga unit mobil pemadam kebakaran pun langsung diterjunkan. Tetapi, lagi-lagi upaya pemadaman tersebut sempat mengalami kesulitan karena tangki bahan bakar mobil patroli polisi itu bocor.

Petugas baru bisa memadamkan api setelah menggunakan busa yang disemprotkan untuk menjinakkan api tersebut. Namun sayang, saat berhasil api dipadamkan sebagian besar badan mobil sudah hangus. Diduga, api tersebut berasal dari arus pendek listrik di kap depan mobil patroli.

Dalam kejadian itu, tidak ada korban jiwa, tapi lalulintas dari arah Mangga Dua menuju Senen Jakarta Pusat macet total lantaran harus menunggu petugas sampai selesai mengevakuasi bangkai mobil itu. (Adm/Ary)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini