Sukses

Basement Bekasi Hypermall Kembali Terendam Banjir 3 Meter

Banjir setinggi 3 meter kembali menggenangi basement Bekasi Hypermall.

Banjir setinggi 3 meter kembali menggenangi basement Bekasi Hypermall. Sejumlah pekerja dan pemilik kios tak bisa masuk karena pengelola menutup total pusat perbelanjaan itu.

Pantauan Liputan6.com di lokasi, ratusan kios dan kafe terendam habis oleh banjir. Tepat di depan pintu masuk mall terpampang tulisan dari pengelola, 'Untuk sementra ini tidak boleh masuk'. Sejumlah Satpam tampak berjaga menghadang setiap orang yang akan masuk ke dalam.

Puluhan pekerja dan pemilik kios masih pun menunggu kepastian dari pengelola terkait operasional mall hari ini.

Beruntung, tidak ada korban yang terjebak dalam basement. "Semua orang dan barang sudah di evakuasi," ungkap salah satu keamanan mall.

Hingga kini cuaca di daerah Bekasi masih hujan deras. Meski begitu, jalan-jalan utama tidak terendam banjir. (Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini