Sukses

Ribuan Buruh Demo ESDM, Arus Lalu Lintas Dialihkan

Akibat unjuk rasa, arus lalu lintas di ruas itu terpaksa dialihkan.

Hingga Rabu petang (16/1/2013) buruh gabungan dari Majelis Buruh dan Pekerja Indonsia (MBPI) masih berdemo di depan gedung Kementerian ESDM, Jalan MH Thamrin, Jakarta. Akibat unjuk rasa, arus lalu lintas di ruas itu terpaksa dialihkan.

Arus lalu lintas di depan Kementerian ESDM akhirnya dialihkan. Dari arah Jalan Medan Merdeka Selatan dialihkan ke arah RS Budi Kemuliaan.

Sedangkan dari arah Harmoni menuju Jalan Thamrin dialihkan ke Jalan Medan Merdeka Selatan, menuju Stasiun Gambir.

Pengalihan ini dilakukan polisi karena jalan di depan Kementerian ESDM ditutup demonstran yang mengklaim jumlahnya mencapai 5.000 orang. Namun jalur bus Transjakarta masih bisa dilewati, karena para pendemo tidak menutup jalur bus Transjakarta.

Dari pantauan Liputan6.com, terjadi kemacetan dari arah Harmoni menuju Jalan Medan Merdeka Selatan. Antrean ini karena pengalihan semua kendaraan yang akan melintas ke arah Jalan MH Thamrin. (Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini