Sukses

VIDEO: Dahlan Iskan Berencana Perlebar Tol Dalam Kota

Menteri BUMN Dahlan Iskan berencana memperlebar ruas tol dalam kota untuk mengurai kemacetan yang terjadi setiap hari.

Sejatinya jalan tol adalah jalan bebas hambatan. Tetapi, kini jalan tol kerap identik dengan kemacetan. Salah satunya adalah tol dalam kota yang banyak digunakan warga Jakarta. Tingginya volume kendaraan diakui memang sudah melampaui kapasitas jalan, sehingga kemacetan tidak terhindarkan.

Kondisi inilah yang dipantau langsung Menteri BUMN Dahlan Iskan, Selasa (4/12/2012). Salah satu simpul kemacetan tol dalam kota adalah di seputar Cawang, dan Halim menuju Semanggi. Untuk masalah ini, Dahlan mengaku punya rencana dan solusi, yaitu memperlebar ruas jalan tol dalam kota.

Tiga ruas tol yang ada dari Halim menuju Semanggi rencananya akan diperlebar satu lajur lagi dengan mengambil satu lajur dari jalur non-tol yang berada di sisi jalan tol. Konsekuensinya, tebing yang ada di sisi jalan akan diturap agar bisa dijadikan satu lajur lagi untuk jalan non-tol. Sehingga lajur arteri masih terdiri dari 2 lajur.

Selain itu, rencananya juga akan dibangun jalan dari arah Cikarang menuju Tanjungpriok yang diharapkan mengurai penumpukan kendaraan menuju Semanggi dan Tanjungpriok.

Dan, bukan Dahlan Iskan namanya kalau tidak berbuat nyentrik. Dia pun tidak segan untuk melompat pembatas jalan dan menyeberangi jalan tol yang sebenarnya dilarang oleh undang undang. Atas aksi nyentriknya itu, Dahlan berkilah agar bisa langsung mencek kondisi jalan tol. Mudah-mudahan segera terwujud dan bukan sekadar rencana atau aksi nyentrik belaka.(ADO)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.