Sukses

Janji-janji Gubernur Jokowi yang "Nyeleneh"

Seperti rencana memasukkan pedagang kaki lima (PKL) ke mal sampai memberikan Kartu Tanda Penduduk (KTP) ke warga Tanah Merah, Jakarta Utara.

Liputan6.com, Jakarta: Tiga pekan menjabat gubernur DKI Jakarta, banyak kebijakan "nyeleneh" yang digelontorkan Joko Widodo alias Jokowi. Seperti rencana memasukkan pedagang kaki lima (PKL) ke mal sampai memberikan Kartu Tanda Penduduk (KTP) ke warga Tanah Merah, Jakarta Utara.

Perihal PKL. Meski kehadiran mereka di pinggir jalan cukup membantu karena menjual dengan harga murah, tak jarang mereka mengganggu arus lalu lintas. Terkait rencana Gubernur DKI Jakarta Jokowi tersebut disambut gembira para pedagang. "Peluangnya lebih bagus daripada di pinggir jalan," kata Sutanto, seorang pedagang, Kamis (8/11).

Kemudian soal pemberian KTP kepada warga Tanah Merah, telah diketahui tak seorang pun gubernur sebelumnya yang mengakui warga Tanah Merah. Padahal mereka sudah berkali-kali berdemo. Alasannya warga mendirikan rumah secara ilegal di lahan milik PT Pertamina.

Warga Tanah Merah tentu berharap kebijakan ini tak sekadar janji-jani manis sang gubernur.(AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini