Sukses

Hari Ini Presiden SBY Buka BDF

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Kamis pagi, dijadwalkan membuka Bali Democracy Forum (BDF) di Bali International Convention Centre, Nusa Dua.

Liputan6.com, Nusa Dua: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Kamis pagi, dijadwalkan membuka Bali Democracy Forum (BDF) di Bali International Convention Centre, Nusa Dua.

Kepala Negara selain membuka BDF, juga bersama-sama dengan Presiden Korea Selatan Lee Myung Bak akan memimpin jalannya konferensi tahunan yang membicarakan mengenai pandangan dan perkembangan demokrasi dari berbagai belahan dunia tersebut.

Presiden SBY juga dijadwalkan melakukan sejumlah pertemuan bilateral dengan beberapa kepala negara atau kepala pemerintahan yang menghadiri acara tahunan yang telah diselenggarakan untuk kelima kalinya itu.

Presiden SBY didampingi Ibu Negara tiba di Bali pada Rabu (7/11), didampingi sejumlah menteri, antara lain Menko Polhukam Djoko Suyanto, Menko Kesra Agung Laksono, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Mari Elka Pangestu, dan Menteri ESDM Jero Wacik.

Sementara di Bali telah hadir sebelum Presiden SBY dan rombongan tiba, Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono, Kapolri Jenderal Timur Pradopo, Menlu Marty Natalegawa, dan Ketua Komite Ekonomi Nasional (KEN) Chairul Tandjung.

Setibanya di Bali pada Rabu siang, kepala negara langsung meninjau kesiapan penyelenggaraan BDF. Kepala Negara selama peninjauan didampingi oleh Menlu Marty Natalegawa, Mensesneg Sudi Silalahi, Seskab Dipo Alam, Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono, Kapolri Jenderal (Pol) Timur Pradopo, Gubernur Bali Made Mangku Pastika, Ketua Komite Ekonomi Nasional (KEN) Chairul Tandjung, serta sejumlah pejabat lainnya.

Di awal peninjauan, Presiden SBY mengecek venue penyambutan kedatangan para kepala negara dan kepala pemerintahan yang hadir, kemudian ruang pertemuan bilateral, ruang sidang utama dan ruang foto session, serta konferensi pers.

Selain itu, Ibu Negara Ani Yudhoyono yang mendampingi Presiden SBY juga mengecek ruangan serta acara bagi program istri kepala negara yang hadir di lokasi yang sama. Dalam beberapa peninjauan Presiden SBY memberikan sejumlah masukan agar kesiapan lebih baik.

Bali Democracy Forum (BDF) V akan dibuka oleh Presiden SBY pada 8 November 2012 dan akan dihadiri oleh 11 kepala negara dan pemerintahan. Sejumlah kepala negara atau pemerintahan yang direncanakan hadir antara lain Perdana Menteri Thailand, Perdana Menteri Timor Leste, Presiden Iran, Sultan Brunei, Presiden Korea Selatan, Perdana Menteri Australia, Presiden Afghanistan, Perdana Menteri Turki, Perdana Menteri Papua Nugini, Deputi Perdana Menteri Nepal, dan Deputi Perdana Menteri Singapura.

Selain membuka dan menghadiri BDF, menurut Staf Khusus bidang Hubungan Internasional Teuku Faizasyah, Presiden SBY juga akan melangsungkan pertemuan bilateral dengan sejumlah kepala negara dan kepala pemerintahan. (ANT)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini