Sukses

Ada Oknum yang Mengubah Draft Proyek Hambalang

Panja Hambalang DPR RI menduga ada oknum yang mengubah draft anggaran proyek Pusat Pelatihan Pendidikan dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) Hambalang di Bogor, Jabar.

Liputan6.com, Jakarta: Muncul dugaan ada yang mengubah draft anggaran proyek Pusat Pelatihan Pendidikan dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) Hambalang di Bogor, Jawa Barat. Yakni dari yang sebelumnya merupakan proyek single years menjadi proyek multiyears sebelum ditandatangani menteri keuangan.

"Iya benar ada oknum (yang mengubah draft proyek Hambalang dari single years menjadi multiyears)," kata anggota Panja Hambalang DPR RI Zulfadhli saat ditemui di Warung Daun Cikini, Jakarta Psuat, Sabtu (3/11).

Lebih lanjut anggota Komisi X DPR RI dari Fraksi Partai Golongan Karya ini menjelaskan hingga saat ini Komisi X DPR RI maupun Panja Hambalang DPR RI tak pernah sama sekali membahas proyek korupsi Hambalang, ini merupakan proyek multiyears melainkan proyek single years.

"Sampai sekarang enggak ada pembahasan di Komisi X untuk membahas proyek multiyears, dan semestinya proyek multiyears itu harus mendapat persetujuan dari DPR," terang Zulfadhli.

Karena itu Zulfadhli berharap agar BPK mendalami hasil audit proyek Hambalang. Sementara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) harus mengusut oknum yang bermain dalam perubahan draft anggaran proyek Hambalang itu.

"Ya silakan saja diteliti dan diinvestigasi oleh BPK dalam tahap kedua. Bahkan KPK juga harus mendalami ini," pungkasnya.(AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.