Sukses

Korban Banjir Terima Beras dari Gubernur Jokowi

Gubernur DKI Jakarta Jokowi memberikan bantuan 23 karung beras kepada warga dua RW di Kampung Pulo, Jakarta Timur, Selasa (23/10).

Liputan6.com, Jakarta: Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo alias Jokowi memberikan bantuan 23 karung beras kepada warga dua RW di Kampung Pulo, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (23/10).

Bantuan diberikan langsung secara simbolik oleh Gubernur Jokowi kepada ketua RW 03 untuk warga yang mengalami korban banjir. Masing-masing kepala keluarga mendapatkan lima kilogram yang didistribusikan ketua RW setempat.

"Bantuan secara simbolik diberikan. Yang lain menyusul akan dibagikan oleh ketua RW," ujar mantan Wali Kota Solo, Jawa Tengah itu saat mengunjungi warga di bantaran Kali Ciliwung, Kampung Pulo, hari ini.

Pada kesempatan itu, Gubernur Jokowi meminta agar bantuan dari Dinas Sosial DKI Jakarta segera digelontorkan kepada warga. "Bantuan dari dinas segera diberikan kepada warga sekarang," kata Gubernur Jokowi kepada Kepala Dinas Sosial Kian Kelana yang mendampingi sang gubernur.

Kian menjelaskan, bantuan dari pihaknya sebanyak 2,3 ton beras telah siap dibagikan kepada warga. Dan saat ini telah dikirim di kelurahan. Beras, menurut Kian, cukup untuk kebutuhan selama tiga hari. "Pendistribusiannya melalui kelurahan dan RW setempat."

Selain beras, lanjut Kian, pihaknya juga menyiapkan mi instan, selimut, dan tikar untuk kebutuhan warga sehari-hari. "Jika dalam keadaan darurat kami juga sudah siap untuk mendirikan dapur umum bila diperlukan," tandasnya.(ALI/AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini