Sukses

Pekan Ini, Jamintel dan Jampidsus Kejagung Diganti

Dua pejabat Kejaksaan Agung yakni Jaksa Agung Muda Intelijen Edwin Pamimpin Situmorang dan Jaksa Agung Muda Pidana Umum Hamzah Tadja akan diganti karena memasuki usia pensiun.

Liputan6.com, Jakarta: Dua pejabat Kejaksaan Agung yakni Jaksa Agung Muda Intelijen Edwin Pamimpin Situmorang dan Jaksa Agung Muda Pidana Umum Hamzah Tadja akan diganti karena pensiun. Demikian dikatakan Kepala Pusat Penerangan Hukum Adi Toegarisman di Gedung Kejagung, Jakarta, Senin (22/10). 
 
Adi menjelaskan, Jamintel Edwin akan diganti Adjat Sudrajat, sementara Jampidum Hamzah diganti Mahfud Manan. Sebelumnya, Adjat menjabat sebagai staf ahli di Jamintel, sedangkan Mahfud menjabat sebagai Kepala Bagian Pendidikan dan Pelatihan Kejagung. Pelantikan keduanya direncanakan pekan ini. "Pelantikan kedua pejabat eselon I itu direncanakan pada tanggal 25 Oktober 2012," imbuhnya.
 
Adi menambahkan pengantian dua pejabat di lingkungan Korps Adhyaksa itu sesuai dengan Surat Keputusan Presiden (Keppres) yang diterima Kamis pekan lalu.(ADI/ADO)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini