Sukses

Gagal Berangkat, Calon Jemaah Haji Tunggu Pengembalian Uang

Sebagian calon jemaah haji yang gagal berangkat ke Tanah Suci hingga Senin (22/10) siang ini masih menunggu pengembalian uang mereka dari Biro Haji Al Bayan di sebuah hotel di Jakarta Timur.

Liputan6.com, Jakarta: Sebagian calon jemaah haji yang gagal berangkat ke Tanah Suci hingga Senin (22/10) siang ini masih menunggu pengembalian uang mereka dari Biro Haji Al Bayan di sebuah hotel di Jakarta Timur.

Pihak penyelenggara berjanji mengembalikan uang jemaah haji secara tunai paling lambat diberikan pada pukul 14.00 WIB. Sementara sebagian jemaah lain telah menerima pengembalian melalui transfer ke rekening.

Menurut salah satu calon jemaah haji, Darwita, kegagalan berangkat haji bukanlah pertama kali. Wanita asal Pekanbaru, Riau, ini mengaku dirinya telah dua kali gagal berangkat melalui biro perjalanan haji.
 
Sementara, Biro Haji al Bayan beralasan, pihaknya tak bisa memberangkatkan jemaah haji lantaran terganjal visa dari imigrasi.

Kondisi serupa juga dialami sekitar 50 jamaah calon haji ONH plus dari sejumlah daerah di Tanah Air seperti Banjarmasin, Sragen, Padang, Samarinda, dan Jakarta. Para calon jemaah haji ini sedih dan kecewa lantaran setelah tiga hari terkatung-katung di hotel transit.
 
Pihak agen perjalanan biro haji Titi Kelana Tours and Travel berjanji akan memberikan kompensasi berupa umroh gratis yang akan dilaksanakan pada Februari tahun mendatang.  Selain itu, pihak agen juga membiayai kepulangan para jemaah ke kampung halaman masing-masing dan mengembalikan seluruh uang yang telah disetorkannya.
 
Terkait maraknya praktik tersebut, Menteri Agama Suryadharma Ali yang kini berada di Tanah Suci mengatakan pihaknya mengancam biro penyelenggara haji nakal dengan mencabut izinnya bila melanggar aturan pemerintah. [baca: Menteri Agama Ancam Biro Haji Nakal] (ALI/YUS)
 
 
 
 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini