Sukses

LSI Sebar 400 Relawan ke TPS

Lembaga Survei Indonesia menyebarkan 400 relawan enumerator ke sejumlah TPS di seluruh DKI Jakarta guna penghitungan cepat. Hasil pemungutan baru akan mulai diketahui setelah pukul 13.00 WIB.

Liputan6.com, Jakarta: Lembaga Survei Indonesia (LSI) menyebarkan 400 relawan penghitung cepat (enumerator) ke sejumlah TPS di seluruh Jakarta. Para relawan tersebut akan memberikan laporan hasil penghitungan di TPS untuk penghitungan cepat. Demikian disamapiakn Koordinator Hitung Cepat LSI, Rizka Halida, kepada Liputan6.com di SCTV Tower, Kamis (20/9). Rencananya, hasil hitung cepat segera diketahui siang ini mulai pukul 13.00 WIB. 
 
Mengenai berita yang menyebutkan LSI tidak mengeluarkan rilis jika selisih hasil pilkada kurang dari satu persen, Rizka mengklarifikasi hal ini. Menurutnya, LSI memang tidak akan mengumumkan hasil perolehan hitung cepat jika selisih pemenang putaran kedua Pilkada DKI Jakarta kurang dari satu persen. "Jadi, bukan tidak mengeluarkan rilis," jelas Rizka.
 
Perlu diketahui, dalam hitung cepat Pilkada DKI Jakarta putaran kedua ini, LSI bekerja sama dengan Liputan 6 SCTV. Kerja sama ini merupakan tindak lanjut putaran pertama pilkada sebelumnya.(ADI/ADO) 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini