Sukses

Penembakan Halte Transjakarta Menggunakan Senapan Angin

Polisi menduga, pelaku penembakan halte bus Transjakarta Cawang Otista di Jalan Otista Raya semalam menggunakan senapan angin. "Diduga menggunakan senapan angin karena tidak ada bunyi suara letusan,

Liputan6.com,  Jakarta: Polisi menduga, pelaku penembakan halte bus Transjakarta Cawang Otista di Jalan Otista Raya semalam menggunakan senapan angin. "Diduga menggunakan senapan angin karena tidak ada bunyi suara letusan," Kasat Reskrim Polres Jakarta Timur AKBP Dian Perry saat dihubungi, Minggu (5/8).

Dia mengatakan, dugaan itu menguat lantaran tidak ditemukannya selongsong peluru dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP). Saksi mata yang diperiksa juga tidak mendengar suara letusan senjata pada saat kejadian berlangsung.

Menurut Dian, akibat penembakan itu, beberapa kaca di halte bus Trans Jakarta Cawang Otista mengalami retak. Pihak kepolisian hingga kini masih memburu pelaku yang melarikan diri ke arah Kampung Melayu usai melakukan penembakan. (ARI)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini