Sukses

Polisi Periksa 15 Orang Terkait Tewasnya Suporter

Polda Metro Jaya memeriksa 15 orang saksi terkait kasus bentrokan antar suporter sepakbola yang menyebabkan 3 orang tewas, usai pertandingan antara Kesebelasan Persija Jakarta dengan Persib Bandung.

Liputan6.com, Jakarta: Polda Metro Jaya telah memeriksa 15 orang saksi terkait kasus bentrokan antar suporter sepakbola yang menyebabkan 3 orang tewas, usai pertandingan antara Kesebelasan Persija Jakarta dengan Persib Bandung, di Gelora Bung Karno, Minggu 27 Mei kemarin.

Pemeriksaan para saksi itu untuk mendalami penyebab terjadinya tindak pengeroyokan, yang masih belum jelas benar. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto menerangkan, seperti yang dialami salah seorang korban tewas Lazuardi, yang dikeroyok hanya karena dia mengenakan baju warna biru, yang mirip dengan kaos pendukung Tim Persib Bandung.

"Belum dapat kita pastikan apakah penyebabnya seperti terhadap Lazuardi karena dia memakai pakaian biru sehingga dikira Persib," kata Rikwanto di Jakarta, Selasa (28/5).

Seperti diketahui, bentrokan antar suporter itu menelan korban tiga orang tewas. Selain Lazuardi, dua korban tewas lainnya adalah Dani Maulana warga Johar Baru Jakarta Pusat dan Rangga Cipta Nugraha warga Sumur Bandung, Jakarta Barat. Korban Lazuardi yang berprofesi sebagai tukang ojek, ditemukan tewas di area parkir gedung kolam renang Gelora Bung Karno.

"Saksi-saksi yang diperiksa adalah orang yang melihat kejadian itu. Masih didalami bagaimana korban dikeroyok," kata Kombes Rikwanto. (mla)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.