Sukses

KNKT: Parasut Tak Dipakai Pilot untuk Melarikan Diri

KNKT memastikan, pesawat Sukhoi Superjet 100 dilengkapi parasut untuk survival kit yang ada di bagasi. Parasut itu tidak dipakai pilot untuk melarikan diri.

Liputan6.com, Jakarta: Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Tatang Kurniadi memastikan, pesawat Sukhoi Superjet 100 dilengkapi parasut untuk survival kit yang ada di bagasi. Namun, parasut itu tidak dipakai pilot untuk melarikan diri saat pesawat asal Rusia tersebut menabrak tebing di Gunung Salak, Bogor, Jawa Barat.

"Parasut memang ada untuk survival kit. Bukan sengaja digunakan pilot untuk melarikan diri," tegas Tatang dalam konfrensi persnya di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (18/5)

Parasut bermotif orange putih itu, kata Tatang, ditemukan tim SAR di sekitar jatuhnya pesawat. Menurutnya, parasut itu telah diberikan tim Kopassus yang ikut dalam proses evakuasi kepada Komandan Korem setempat.(APY/SHA)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini