Sukses

Kejar Audisi dari Yogya Hingga Semarang

Selain workshop jurnalistik, audisi presenter/reporter juga menjadi pusat perhatian saat SCTV Goes to Campus di Universitas Diponegoro, Tembalang, Semarang, Jateng.

Liputan6.com, Semarang: Selain workshop jurnalistik, audisi presenter/reporter juga menjadi pusat perhatian saat SCTV Goes to Campus (SGTC) di Universitas Diponegoro, Tembalang, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (29/3).

Berdasarkan pantauan Liputan6.com, pagi tadi ada 52 peserta yang terdaftar untuk mengikuti audisi tersebut. Namun menurut Dida--salah satu panitia dari Undip, peserta bertambah menjadi 54, bahkan kemungkinan lebih.

Hal ini tentunya menunjukkan besarnya animo peserta yang ingin menjajal kemampuan diri sebagai pembawa berita. Adapun para juri terdiri dari presenter handal ataupun jurnalis senior dari Liputan6 SCTV, seperti Jeremy Teti dan Raymond Kaya.

Beragam komentar pun  meluncur dari beberapa peserta. Ternyata, peserta ada yang kuliah di luar Semarang, misalnya Universitas Gadjah Mada (Yogyakarta), Universitas Sebelas Maret (UNS), dan Universitas Airlangga (Surabaya). Padahal Yogyakarta dan Surabaya baru saja disambangi SGTC dalam rangkaian Karnaval SCTV 2012.

Zulfa, misalnya. Mahasiswi Ilmu Pemerintahan UGM angkatan 2007 ini menyempatkan diri ikut audisi di Undip. Sebab, sewaktu ajang serupa digelar di Yogyakarta, ia ada urusan di luar kota.

"Aku melihat jurnalis sebagai pekerjaan yang menantang. Aku suka hal-hal yang baru."

Lain lagi komentar Edo Agus. Mahasiswa Akuntasi Undip angkatan 2009 ini agak pesimistis melihat para pesaing dalam ajang menjaring presenter berita handal tersebut.

"Motivasi ingin cari pengalaman...ternyata broadcasting lebih susah daripada buat laporan keuangan," ucap Edo sembari tersenyum.

Lain pula Annisa hedlina Hendraputri. Ica--demikian ia kerap disapa, mengaku ingin cari pengalaman. "Ingin tahu tentang broadcasting," tutur mahasiswi Teknik Sistem Komputer Undip tersebut.

Menurut Dida, salah satu panitia dari Undip, puluhan peserta mahasiswa maupun mahasiswi mengikuti audisi selama dua hari. Hari pertama mereka diberikan materi berita dan diuji oleh dewan juri.

Rencananya, Kamis ini pukul 15.00 WIB, akan diumumkan 5-10 finalis. Adapun pengumuman ini akan dimeriahkan dengan penampilan gitaris terkenal Balawan.

Dan, hari kedua akan ditentukan finalis yang memenangi SGTC Semarang dalam kategori presenter berita.(ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini