Sukses

Tujuh Korban Kirana IX Terindentifikasi

Tujuh dari delapan korban tewas dalam kebakaran KM Kirana IX di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya sudah teridentifikasi.

Liputan6.com, Surabaya: Tujuh dari delapan penumpang yang tewas dalam kebakaran Kapal Motor (KM) Kirana IX di Dermaga Gapura Surya, Tanjung Perak, Rabu (28/9), sudah berhasil diidentifikasi.

"Sudah tujuh korban meninggal identitasnya telah teridentifikasi. Satu korban lainnya masih belum diketahui nama dan daerah asalnya," ujar Kasubbag Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Lily Djafar.

Semua korban saat ini berada di kamar jenazah Rumah Sakit Porth Health Centre (PHC), Jalan Prapat Kurung Selatan, Surabaya. "Namun nantinya, semua korban dibawa ke kamar jenazah RSU dr Soetomo untuk divisum," tukasnya.

Nama-nama korban tewas yakni Suwarni (50) asal Jalan Cendana, Samarinda; Nasuha (60) asal Smedengan, Pamekasan; Sumila (55) asal Jalan Lindung, Grobokkan, Jawa tengah, dan Sodik (50) asal Karang Porong, Sampang, Madura, Sulika (30) asal Karangdoro, Kecamatan Bolong, Jember; Siti Robana (28) asal Kerincing, Kecamatan Sedang, Magelang, dan Juminah asal Karang Porong, Sampang, Madura.

"Satu lagi korban berjenis kelamin laki-laki yang belum diketahui identitasnya," tutur Lily. Semua korban tersebut tewas karena terhimpit serta terinjak-injak ribuan penumpang yang berusaha keluar dan berebut menyelamatkan diri.

Sedangkan, untuk korban luka-luka dan dibawa ke rumah sakit berjumlah 25 orang. Tujuh diantaranya mengalami luka berat, dan 18 orang lainnya terluka ringan. Dari jumlah total penumpang terluka, 17 diantaranya perempuan, dan delapan lainnya laki-laki.

Penjagaan ketat dari petugas kepolisian dan TNI Angkatan Laut serta petugas keamanan pelabuhan juga masih mengamankan lokasi. Ribuan penumpang tidak diperkenankan masuk dan mendekat ke dermaga. (ANT/mla)
 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini