Sukses

Pencarian Korban Tenggelam Terus Dilakukan

Tim SAR sampai sekarang masih terus mencari 14 korban tenggelamnya perahu motor Sri Murah Rejeki di perairan Jungut Batu, Nusa Lembongan, Klungkung, Bali. Puluhan kapal nelayan juga dikerahkan untuk mencari korban.

Liputan6.com, Klungkung: Tim SAR hingga Rabu (21/9) petang masih terus mencari 14 korban tenggelamnya perahu motor Sri Murah Rejeki di perairan Jungut Batu, Nusa Lembongan, Klungkung, Bali. Pencarian dilakukan dengan melibatkan tim SAR gabungan laut dan udara menggunakan perahu cepat Sea Rider. Puluhan kapal nelayan dan kapal pesiar juga dikerahkan.

Berdasarkan data di posko tim SAR, dari 14 penumpang yang belum ditemukan dua di antaranya tidak terdaftar dalam manifes. Tim penyelamat belum bisa memastikan apakah korban selamat atau sudah meninggal. Pengalaman sebelumnya, para korban kapal tenggelam biasanya baru ditemukan satu atau dua hari setelah kejadian.

Selain itu, tim SAR juga memperluas pencarian dari lokasi awal tenggelamnya perahu hingga radius lima kilometer. Rencananya, pencarian akan dilakukan hingga tujuh hari kedepan. Seperti telah diberitakan sebelumnya, perahu motor Sri Murah Rejeki tenggelam Selasa malam. Dari 36 penumpang, 11 orang dilaporkan tewas [baca: Perahu Motor Tenggelam, Sebelas Orang Tewas].(IAN/APY)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.