Sukses

Dapur Restoran Terbakar, Pengunjung Mal Panik

Cerobong asap dapur sebuah restoran di pusat perbelanjaan Mataram Mal, Mataram, NTB, terbakar. Rausan rumah juga terbakar di di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kaltim.

Liputan6.com, Mataram: Cerobong asap dapur sebuah restoran di pusat perbelanjaan Mataram Mal, Mataram, Nusa Tenggara Barat, Rabu (24/8) petang terbakar. Peristiwa ini membuat para pengunjung dan karyawan di dalam mal tersebut panik. Mereka segera berhamburan keluar untuk menyelamatkan diri. Toko-toko di mal itu pun segera tutup karena ditinggalkan pemilik dan karyawannya.

Api akhirnya bisa dipadamkan setelah petugas pemadam bekerja selama 10 menit. Tidak ada korban dalam kebakaran ini dan belum diketahui pasti penyebab kebakaran, namun diduga akibat sebuah kompor meledak.

Kebakaran juga terjadi di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Kebakaran pada malam hari ini menghanguskan sekitar 400 rumah di kawasan Jenebora, dekat Pelabuhan Donghwa. Angin yang bertiup kencang dan bangunan rumah yang terbuat dari kayu membuat api dengan cepat menjalar dan menghanguskan rumah-rumah.

Saksi mata menuturkan, api berasal dari sebuah lilin di salah satu rumah yang terjatuh dan menyambar bensin di dekatnya. Kini warga korban kebakaran ditampung di masjid-masjid dan tempat pengungsian darurat di sebuah lapangan.(ADO) 
 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini