Sukses

Usai Menyiapkan Atribut MOS, Amanda Meninggal

Seorang siswi baru SMAN 9 Ciputat, Tangerang Selatan, meninggal. Amanda Putri Lubis meninggal di rumahnya setelah mengeluh sesak napas.

Liputan6.com, Tangerang Selatan: Seorang siswi baru Sekolah Menengah Atas Negeri 9 Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, meninggal, Rabu (13/7) dinihari. Amanda Putri Lubis meninggal di rumahnya setelah mengeluh sesak napas. Sebelumnya Amanda mengikuti masa orientasi di sekolahnya.

Isak tangis orang tua, saudara, dan teman barunya di SMAN 9 Ciputat mengiringi kepergian Amanda di Tempat Pemakaman Umum Jelupang, Serpong Utara. Menurut pihak keluarga, Amanda hingga pukul 24.00 WIB masih menyiapkan atribut yang harus dibawa saat mengikuti masa orientasi.

Keluarga menambahkan Amanda memiliki fisik tak terlalu kuat. Sehari sebelumnya, sempat dihukum berjemur di lapangan karena tak lengkap membawa atribut yang disuruh seniornya. Meski mengakui kegiatan MOS cenderung menguras fisik, pihak sekolah menampik almarhumah sempat dihukum.

Pelaksanaan masa orientasi siswa memang menuai pro kontra. Ekses berupa penekanan fisik oleh siswa senior atau pihak sekolah terhadap siswa baru membuat sebagian orang mengecam pelaksanaannya. Pemerintah melarang kegiatan fisik yang menjurus perpeloncoan di sekolah.(JUM)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini