Sukses

Mengenang Pernikahan Pangeran Charles dan Diana

Diperkirakan, setidaknya ratusan ribu orang memenuhi jalanan protokol di London, guna melihat Pangeran Charles dan Putri Diana melintas pada 29 Juli 1981 silam.

Liputan6.com, London: Di tengah kemeriahan pernikahan Pangeran William dan Kate, masyarakat dunia masih saja mengenang upacara perkawinan Pangeran Charles dengan Putri Diana. Mereka menyebut sebagai pernikahan termegah di masanya.

Sejumlah media mencatat pernikahan terbesar dan termegah di abad ke-20 adalah milik Pangeran Charles dan Putri Diana dari Kerajaan Inggris. Diperkirakan, setidaknya ratusan ribu orang memenuhi jalanan protokol di London, guna melihat Pangeran Charles dan Putri Diana melintas. Bahkan, diperkirakan 750 juta orang dari berbagai penjuru dunia menyaksikan perkawinan mereka melalui layar televisi.

Turun dari kereta kencana, Putri Diana terlihat anggun mengenakan gaun pengantin yang panjangnya sekitar delapan meter. Diana yang dikenal sebagai putri rakyat itu berjalan menyusuri karpet merah gereja didampingi sang ayah Earl Spencer menuju altar. Sementara, Pangeran Charles mengenakan seragam Angkatan Laut Inggris.

Keduanya pun mengucapkan janji pernikahan di depan altar. Namun, sejarah mencatat, Putri Diana tidak mengindahkan protokol kerajaan dan secara kontroversial tidak memasukkan kalimat "patuh kepada sang suami" dalam ikrar pernikahan. Meski demikian ribuan orang di jalan kota London tetap antusias menyaksikan kemesraan Pangeran Charles dan Putri Diana di balkon Istana Buckingham. Keduanya pun memberikan sambutan dan ciuman pertama mereka di depan publik setelah menikah.

Sayang, pernikahan agung bak kisah dalam Negeri Dongeng yang berlangsung pada 29 Juli 1981 itu berakhir tragis. Pangeran Charles dan Diana sepakat bercerai 1996 silam. Namun, Putri Diana tewas mengenaskan saat mobil yang ditumpanginya bersama pengusaha Dodi al Fayed menabrak dinding terowongan di Paris, Prancis, 1997 lalu.(ADI/ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.