Sukses

Bayi Baru Lahir Dibuang di Jalan Hebohkan Warga Duren Sawit

Bayi itu pertama kali ditemukan warga yang melintas di jalan tersebut, usai azan subuh berkumandang.

Liputan6.com, Jakarta - Malang benar nasib bayi laki-laki ini. Bayi tanpa dosa itu dibuang orangtuanya di pinggir Jalan Kelurahan I RT 03/04 Duren Sawit, Jakarta Timur, bersama ari-ari yang masih menempel di tubuh.

Bayi masih merah itu diletakkan dalam kardus bekas air mineral dan digeletakkan begitu saja di pinggir jalan. Yang mengenaskan, bayi laki-laki yang baru saja hadir di dunia tiga hari itu, hanya diselimuti selembar kain.

Bayi itu ditemukan warga pada Rabu 24 Januari 2018, sekitar pukul 05.00 WIB.

Sang bayi itu pertama kali ditemukan oleh warga yang melintas di jalan tersebut, usai azan subuh berkumandang.

"Samar-samar warga mendengar suara tangis bayi di pinggir jalan. Karena curiga, warga menghampiri dan menemukan bayi tergeletak miring di dalam kardus," ujar Sahita Rini, Satpel Sosial Suku Dinas Sosial Jakarta Timur.

Sahita menuturkan, warga kemudian melaporkan kejadian itu kepada kepolisian dan Kelurahan Pondok Bambu.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Dirujuk ke Panti Sosial

Bayi tersebut kemudian diasuh oleh seorang ibu rumah tangga setempat, Endah (34), sebelum akhirnya diserahkan kepada Puskesmas Pondok Bambu untuk diperiksa.

"Bayi ditemukan dalam keadaan sehat dengan berat 2,6 kilogram dan panjang 44 sentimeter. Petugas kemudian memotong ari-ari dan memberikan perawatan, termasuk susu formula," tutur Sahita.

Petugas kepolisian masih memeriksa kasus ini. Bayi tersebut akan dirujuk ke Panti Sosial Asuhan Anak (PSAA) Tunas Bangsa, Cipayung, Jakarta Timur untuk kemudian diasuh dan dirawat secara layak.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini