Sukses

Pelayanan Pengaduan Masyarakat di Balai Kota DKI Kembali Normal

Sejumlah warga juga sudah hadir, dan melayangkan aduan mereka di masing-masing loket.

Liputan6.com, Jakarta - Pelayanan pengaduan warga Jakarta di Balai Kota sudah berjalan normal pada hari ini, Selasa (2/1/2018). Pantauan di lokasi pukul 08.00 WIB, sejumlah pegawai Pemerintah Provinsi DKI, sudah bertugas normal melayani aduan warga.

Sejumlah loket pengaduan seperti Pengaduan Pendidikan, Pengaduan Hukum, dan Pengaduan Rumah Susun, sudah berjalan normal. Sejumlah warga juga sudah hadir, dan melayangkan aduan mereka di masing-masing loket.

Beroperasinya layanan pengaduan hari ini sesuai dengan peringatan Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno. Dia mengatakan, tanggal 2 Januari 2017, pegawainya wajib masuk dan siap disanksi bila ketahuan bolos.

"Mereka (pegawai Pemprov DKI) harus ada di sini (Balai Kota), tanggal 2 saya akan datang, saya cek saya datang nanti ke tempat mereka," kata Sandiaga di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Jumat 29 Desember 2017.

Rencana, hari ini Gubernur DKI Anies Baswedan akan menggelar rapat pimpinan. Menurutnya, tidak ada alasan bagi pegawainya untuk tidak hadir.

"Saya malah (akan) Rapim kami tanggal 2 (Januari) pagi," kata Anies saat ditemui di Kawasan Monas, Jumat 29 Desember 2017.

Saksikan video di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.