Sukses

Kapolri Naikkan Pangkat 16 Perwira Polri

Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian memimpin upacara yang berlangsung pada pukul 08.00 WIB itu.

Liputan6.com, Jakarta - Sebanyak 16 perwira tinggi dan menengah Polri mendapat kenaikan pangkat satu tingkat. Kenaikan pangkat mereka diresmikan lewat upacara korps raport kenaikan pangkat yang digelar di Rupatama Mabes Polri pada Selasa (12/12/2017).

Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian memimpin upacara yang berlangsung pada pukul 08.00 WIB.

Ada enam polisi berpangkat Brigjen yang mendapat kenaikan pangkat menjadi Irjen. Mereka di antaranya Irjen Sistersins Mamadoa yang ditugaskan ke Badan Narkotika Nasional (BNN). Kemudian ada nama Irjen Didi Haryono yang kini menjabat sebagai Kapolda Kalimantan Barat.

Lalu ada Irjen Dunan Ismail Isya yang ditugaskan di BNN. Kemudian Irjen Bambang Purwanto yang menjabat Widyaiswara Utama Sespim Polri.

Selain itu ada nama Irjen Rokhmad Sunanto dan Irjen Firman Shantyabudi yang masing-masing ditugaskan di OJK dan PPATK.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Berpangkat Kombes Naik Brigjen

Sementara ada 10 perwira menengah berpangkat Kombes yang mendapat kenaikan pangkat menjadi Brigjen. Mereka adalah Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Muhammad Iqbal, Karo Jianstra Sops Polri Brigjen Wahab Saroni, Widyaiswara Madya Sespim Lemdiklat Polri Brigjen Agus Kurniady Sutisna, Waketbidkermadianmas STIK Lemdiklat Polri Brigjen Yudawan Roswinarso, Kapuslitbang Polri Brigjen Indro Wiyono.

Kemudian ada tiga pati berpangkat Brigjen yang ditugaskan ke BNN, mereka adalah Brigjen Andjar Dewanto, Brigjen Bambang Hastobroto, dan Brigjen Imam Margono.

Lalu ada Brigjen Suherman yang ditugaskan di Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas, serta Brigjen Ignatius Sigit Widiatmono, pati Densus 88 Polri yang ditugaskan di BNPT.

Saksikan video di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.