Sukses

Kawanan Hiu Tutul Muncul di Pantai Probolinggo

Sejak sepekan terakhir, petugas Satuan Polisi Air rutin melakukan patroli setelah muncul kawanan hiu tutul atau whale shark di Selat Madura.

Liputan6.com, Probolinggo - Sejak sepekan terakhir, petugas Satuan Polisi Air rutin berpatroli setelah muncul kawanan hiu tutul atau whale shark di Selat Madura. Lokasinya sekitar 3 mil laut dari Dermaga Pelabuhan Tanjung Tembaga, Probolinggo, Jawa Timur.

Seperti ditayangkan Fokus Malam Indosiar, Selasa (5/12/2017), patroli dilakukan untuk mengantisipasi gangguan terhadap hiu tutul yang merupakan jenis satwa laut langka dan dilindungi. Hiu tutul ini muncul dan berenang secara berkelompok dan diperkirakan berjumlah puluhan ekor.

Hiu tutul termasuk jenis hiu jinak yang hanya memakan planton atau tumbuhan laut. Panjang rata-rata satu hiu tutul mencapai 4 hingga 7 meter, sedangkan berat tubuhnya bisa mencapai 1 ton lebih. Diduga, mereka berasal dari perairan Australia dan bermigrasi ke lautan Indonesia karena perubahan suhu.

Fenomena ini menjadi hiburan tersendiri bagi warga, terutama pengguna transportasi laut dari Pulau Gili Ketapang menuju Dermaga Pelabuhan Tanjung Tembaga Kota Probolinggo. Mereka bisa menyaksikan hiu tutul lebih dekat.

Namun demikian, petugas meminta warga dan nelayan menjaga kawanan hiu. Mereka diminta untuk tidak sekali-kali melukai atau menangkapnya.

Bagi pemerintah kabupaten dan Kota Probolinggo, kehadiran kawanan hiu tutul bisa dijadikan wisata. Sebab, para pencinta satwa laut bisa menyaksikan fenomena ini hingga beberapa bulan ke depan sebelum mereka kembali ke daerah asalnya.