Sukses

Perompak Dibekuk di Perairan Pulau Bintan

Dari sembilan perompak yang ditangkap, seorang warga negara Malaysia dan seorang lagi Singapura. Sisanya adalah warga negara Indonesia.

Liputan6.com, Batam: TNI Angkatan Laut yang berpatroli dengan KRI Kelabang 826 menggagalkan aksi perompak di perairan internasional utara Pulau Bintan, Kepulauan Riau, baru-baru ini. Korban aksi para perompak adalah kapal MV Luky Star 8 yang membawa berbagai barang untuk tujuan Thailand.

Dari sembilan perompak yang ditangkap, seorang warga negara Malaysia dan seorang lagi Singapura. Sisanya adalah warga negara Indonesia. Mereka ditangkap di atas Kapal MV Luky Star 8 yang berlayar dari Dumai, Riau, menuju Songklak, Thailand.

Menurut Danlanal Batam Kolonel Laut Iwan Ismunanto, penangkapan dilalukan saat KRI Kelabang 826 tengah melakukan patroli di Perairan Kepri. Saat berlayar, nakhoda kapal dapat kabar ada aksi perompakan sehingga langsung menuju Kapal MV Luky Star 8.(ULF)



* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini