Sukses

Siti Aisyah Dibawa ke Bandara Kuala Lumpur untuk Jalani Reka Adegan

Goi Soon Seng, pengacara Siti Aisyah, mengatakan sidang kunjungan ke TKP ini hanya untuk memastikan rute yang ditempuh korban.

Fokus, Kuala Lumpur - Siti Aisyah dan Doan Thi Huong digiring memasuki Bandara Internasional Kuala Lumpur dengan pengawalan ketat polisi. Kunjungan kedua terdakwa kasus dugaan pembunuhan Kim Jong-Nam ke bandara ini merupakan bagian dari rangkaian sidang yang telah berlangsung sejak pekan lalu.

Seperti ditayangkan Fokus Pagi Indosiar, Rabu (25/10/2017), hakim, jaksa penuntut, pengacara kedua terdakwa, serta perwakilan dari negara masing-masing ikut serta dalam peninjauan ini. Persidangan yang berlangsung di lokasi pembunuhan kakak tiri pemimpin Korea Utara Kim Jong-Un ini berlangsung selama sekitar 3,5 jam.

Goi Soon Seng, pengacara Siti Aisyah, mengatakan, sidang kunjungan ke TKP ini hanya untuk memastikan rute yang ditempuh korban mulai dari terminal kedatangan, loket check-in otomatis, meja pengaduan, serta klinik bandara. Siti Aisyah dan Doan Thi Hoang adalah terdakwa kasus pembunuhan Kim Jong-Nam yang menjalani penahanan di penjara Malaysia.

Sidang vonis keduanya direncanakan akan berlangsung pada akhir bulan depan. Jika terbukti bersalah, Siti Aisyah dan Doan Thi Hoang akan terancam hukuman mati.