Sukses

Layanan Gratis Bus Transjakarta Sambut Pelantikan Anies-Sandiaga

Halte Central Senen menjadi salah satu dari 28 titik yang ikut berpartisipasi dalam layanan gratis Bus Transjakarta mulai pukul 14.00..

Liputan6.com, Jakarta - Halte Central Senen menjadi salah satu dari 28 titik yang ikut berpartisipasi dalam layanan gratis Bus Transjakarta mulai pukul 14.00 WIB siang nanti.

Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Senin (16/10/2017), layanan bus gratis ini sengaja diperuntukkan bagi warga yang ingin ikut menyemarakkan pesta rakyat menyambut gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta baru, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno.

Selain Central Senen, terminal lain yang juga menggratiskan layanan penumpang di antaranya Pulo Gadung, Pulo Gebang, Kampung Rambutan, serta Ragunan. 

Meski demikian, tidak nampak pengumuman tertulis yang terpasang di halte. Kebanyakan penumpang pun belum mengetahui adanya layanan gratis Transjakarta ke Balai Kota.

Dengan Bus Transjakarta sebagai pilihan diharapkan dapat mengurangi kendaraan pribadi warga yang ingin ikut berpartisipasi dan mengurangi kepadatan lalu lintas ke arah balai kota.

Maka wajar jika sebagian warga DKI menaruh simpati dan kembali mengirimkan karangan bunga ke balai kota di akhir masa jabatan Djarot Saiful Hidayat.

Lagu kapan-kapan dipilih Djarot dan sang istri Happy Farida sebagai lagu perpisahan. Dengan kepala tegak penuh senyum, Djarot melangkah keluar Balai Kota. Sebuah delman mengantarnya menuju Gedung Juang 45. Di sepanjang jalan warga Jakarta melambai tangan tanda simpati pada sang pemimpin.