Sukses

Polisi: Info Tawuran di Cililitan Hoax

Kabar yang beredar melalui pesan berantai menyebut, ada perang antara dua kelompok masyarakat yang melibatkan ormas tertentu.

Liputan6.com, Jakarta - Jagat netizen dihebohkan dengan pesan berantai soal tawuran. Lokasinya disebut-sebut terjadi di sekitar Jalan Cililitan, Jakarta Timur. Kabar itu beredar sekitar pukul 15.00 WIB. 

"Ada broadcast kayak gini >>> Kepada teman2s.hindari.jalan raya bogor arah.cililitan..bentrokan mulai melebar ke arah UKI, Cawang dan Kramat Jati.Info yang melintasi Jalan Cililitan hati-hati, ada perang antara FBR sama AMBON," tulis pesan berantai yang diterima Liputan6.com, Senin (2/10/2017).

Kapolres Jakarta Timur Kombes Andry Wibowo menegaskan, pesan itu tidak benar.

"Hoax, (masyarakat harap) cermati betul pesannya jangan ditelan mentah-mentah," tegas dia lewat pesan singkat.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono pun berucap senada. "Tidak ada apa-apa. Saya tadi lewat Cawang," katanya saat dihubungi.

Karena itu, masyarakat diimbau bijak dan tidak emosi menyikapi pesan liar yang berusaha mengadu domba.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.