Sukses

Keluarga Korban Begal di JPO Jatiwarna Minta Pelaku Dihukum Berat

Usai berduel, korban sempat mengalami kritis dan mendapatkan perawatan di rumah sakit.

Patroli Indosiar, Jakarta - Suasana haru menyelimuti kediaman Erfanto, pria 22 tahun yang tewas usai berduel dengan pelaku begal di atas jembatan penyeberangan orang (JPO) di Tol JORR, Jatiwarna, Kota Bekasi, Jawa Barat. Keluarga korban meminta pelaku cepat ditangkap dan dihukum seberat-beratnya.
 
Seperti ditayangkan Patroli Siang Indosiar, Kamis (2/9/2017), isak tangis keluarga tak terbendung pasca kepergian anak tercintanya, setelah mengetahui Erfanto menjadi korban begal di kilometer 38 Tol Jatiwarna pada Senin, 18 September 2017 malam.
 
Kepergian Erfanto tidak disangka oleh para keluarga yang dikenal sebagai anak yang ramah di lingkungan sekitar. Orangtua korban mengaku memiliki firasat buruk dan sempat melarang korban untuk bepergian ke luar rumah, lantaran maraknya kasus kejahatan seperti rampok dan begal.
 
Sementara itu  hingga saat ini, petugas masih melakukan pengejaran terhadap dua pelaku lainnya yang melarikan diri saat diteriaki oleh kekasih korban dan berhasil membawa ponsel milik korban. Kini keluarga korban berharap agar pihak kepolisian cepat dalam menangkap
kedua pelaku lainnya dan diberikan hukuman seberat-beratnya.