Sukses

Kuasa Hukum: Eggi Sudjana Bukan Rizieq FPI, Dia Pasti Pulang

Razman mengatakan Eggi Sudjana tidak bisa hadir karena menjalankan ibadah Haji tahun ini.

Liputan6.com, Jakarta - Kuasa Hukum Eggi Sudjana, Razman Nasution mendatangi Bareskrim Mabes Polri, Gambir, Jakarta Pusat. Kedatangan Razman untuk mengajukan pelaporan atas kliennya yang muncul dalam struktur organisasi sindikat penyebar ujaran kebencian Saracen.

Razman mengatakan Eggi Sudjana tidak bisa hadir karena menjalankan ibadah Haji.

"Beliau (Eggi) tadi malam pergi haji," ucap Razman di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta Pusat, Senin (28/8/2017).

Kendati begitu, Razman memastikan kliennya akan kooperatif setelah kepulangannya dari Arab Saudi. Dia beralasan Eggi bukanlah seperti pimpinan Front Pembela Islam (FPI) yang tak kunjung pulang ke tanah air.

"Saya pastikan akan pulang, dia bukan Habib Rizieq yang enggak pulang. Dia enggak pulang karena dikriminalisasi," ujar Razman.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Bantah Terlibat Saracen

Sebelumnya, Eggi Sudjana menegaskan, dia tidak terlibat dan tidak mau jika pihak kepolisian memanggilnya sebagai saksi dalam kasus Saracen.

"Salah besar saya dipanggil (pihak kepolisian)," ujar Eggi dalam sebuah acara diskusi di Warung Daun Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (26/8/2017).

Alasannya, dia tidak tahu-menahu soal Saracen, meski di dalam organisasi itu disebut sebagai dewan pembina. Apalagi, kata dia, tersangka Ketua Saracen Jasriadi sudah mengatakan tidak mengenalnya.

"Jasriadi sudah menjelaskan bahwa tidak kenal dengan Eggi Sudjana, bahwa itu jabatan dewan pembina itu masih baru wacana. Belum ada, belum mereka konfirmasi," ucap dia.

Polri berencana mengundang pihak-pihak yang namanya tercantum di struktur organisasi sindikat penyebar ujaran kebencian, Saracen. Mereka diundang untuk dimintai klarifikasi, salah satunya Eggi Sudjana.

Saksikan video menarik berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.