Sukses

Presiden Gelar Rapat Terbatas Bahas TKI

Presiden Yudhoyono mengadakan rapat terbatas bersama sejumlah menteri merespons berbagai peristiwa yang menimpa tenaga kerja Indonesia di Arab Saudi.

Liputan6.com, Jakarta: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono secara mendadak mengadakan rapat terbatas di Jakarta, Jumat (19/11), bersama sejumlah menteri Kabinet Indonesia Bersatu II. Rapat terbatas kali ini merespons berbagai peristiwa yang menimpa tenaga kerja Indonesia.

"Peristiwa di Saudi Arabia sudah di luar batas prikemanusiaan," ujar Presiden pada pengantar rapat terbatas. Presiden Yudhoyono berharap warga Indonesia yang bekerja di Arab Saudi mendapatkan hak-haknya sesuai kontrak. Harapan lain pelaku penyiksaan terhadap TKI mendapat hukuman yang setimpal.

Jumlah TKI di seluruh dunia saat ini mencapai 3.271.584 orang. Sementara korban dengan berbagai permasalahan terjadi. Seperti tak mendapat haknya sesuai kontrak, jam kerja yang tidak sesuai, masalah pribadi seperti ingin pulang ke Indonesia sampai kekerasan dan pelecehan seksual mencapai 4385 atau 0,01 persen.

Rapat terbatas dihadiri Menteri Perekonomian Hatta Rajasa, Menteri Koordinator bidang Kesejahteraan Rakyat (Menkokesra) Agung Laksono, Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa, Menteri Sekretaris Negara Sudi Silalahi, Sekretaris Kabinet Dipo Alam, Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar, dan Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Linda Amalia Sari Gumelar.(AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini